Cakrarepublik.com-Tanah Putih-sedinginan-Wakil Bupati Jhony charles melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Puskesmas Tanah putih dan puskesmas sedinginan Rabu (12/03/2025).

Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat kecamatan tanah putih sedinginan.
Dalam sidaknya, Wakil bupati juga berdialog langsung dengan sejumlah tenaga kesehatan untuk mengetahui kendala dan tantangan yang dihadapi dalam pelayanan kesehatan sehari-hari.

Sidak pertama dilakukan wakil bupati Jhony Charles, di puskesmas Tanah putih yang berada di jln lintas Riau-medan depan polres Rohil.
Dalam sidak ini ditemukan beberapa permasalahan seperti ketersedian obat obatan salah satunya obat anti bisa ular, pelapon yg rusak karena atap yang bocor, kemudian saat wakil bupati melihat ke gudang, genset yg menjadi satu satu nya pembangkit listrik ketika PLN padam,terlihat rusak dan tidak terpakai.

“Inilah permasalahan yang terjadi di puskesmas kita, seharusnya mesin genset sebagai pembangkit listrik cadangan ketika PLN mati ,tapi malah rusak” ujar Jhony Charles
Selanjutnya sidak dilakukan di puskesmas sedinginan ,tak jauh beda dipuskesmas ini juga terlihat beberapa permasalahan seperti ambulance yang sudah rusak parah, bangunan banyak yang sudah rusak

Setelah melakukan sidak di dua puskesmas ini wakil bupati Jhony Charles menyempatkan diri singgah ke kantor camat tanah putih sedinginan, untuk bersilaturahmi dengan Muhammad harizal yang baru saja ditugaskan oleh Bupati Rohil sebagai PLT camat tanah putih.
Amron harahap














